Mari Kita Mulai

Kamis, 11 Maret 2010

RPP Bahasa Indonesia Kls 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN


Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas / Semester : IV / I
Tema : Kegiatan
Waktu : 2 x 35 menit

1. Standar Kompetensi
Mendengarkan penjelasan tentang petunjuk denah.

2. Kompetensi Dasar
Membuat gambar / denah berdasarkan penjelasan yang didengar.

3. Indikator
Membuat gambar / denah

4. Materi Pokok
Gambar / Denah

5. Kegiatan Pembelajaran
 Membuat denah berdasarkan penjelasan yang didengar
 Menjawab pertanyaan sesuai dengan denah.
 Menjelaskan secara lisan mengenai denah yang dibuat.

Langkah-langkah Pembelajaran
1. Kegiatan Awal
 Siswa diajak mengamati denah lokasi suatu tempat.
 Bertanya jawab seputar denah yang diamati.
2. Kegiatan Inti
 Siswa diminta mendengarkan petunjuk arah yang dibacakan guru. Sambil mendengarkan guru membacakan petunjuk arah, siswa diminta menggambar denah sendiri.
Petunjuk Arah ke Bumi Perkemahan
Ikuti petunjuk untuk mencapai Bumi Perkemahan. SD Gowa IX berada di jalan Nuri. Keluarlah dari SD Gowa IX, lalu ambil arah ke kiri. Susuri jalan Nuri sampai mencapai pertigaan jalan. Lalu, beloklah ke kanan menuju jalan Parkit. Susuri terus jalan Parkit sampai di sebuah perempatan. Dari perempatan itu, beloklah ke kiri, yaitu ke jalan Beo. Bumi perkemahan ada di sebelah kanan Jalan Beo. Di sebelah kiri Bumi Perkemahan ada pos polisi.
 Siswa bertanya kepada teman di sebelahnya apakah denah buatannya sudah benar!
 Bertanya jawab tentang petunjuk arah yang dibacakan guru
3. Kegiatan Akhir
 Siswa diminta menjelaskan secara lisan di depan kelas tentang denah yang dibuat sendiri.

6. Penilaian
a. Gambar denah buatan sendiri
Aspek Penilaian Hasil / Nilai Keterangan
1. Kesesuaian gambar
dengan petunjuk
yang dibacakan.
2. Tanda penunjuk arah
ke sebuah lokasi Bu-
mi Perkemahan

b. Penampilan
Penampilan siswa saat menjelaskan petunjuk denah di depan kelas.
Aspek Penilaian Hasil / Nilai Keterangan
1. Kejelasan ucapan
2. Kewajaran intonasi
3. Keberanian

7. Sumber / Alat
* Buku paket Bina Bahasa Indonesia 4A
* Gambar Denah












PENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN



Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas / Semester : IV / I
Tema : Kegiatan
Waktu : 4 x 35 menit
1. Standar Kompetensi
Mendeskrifsikan tempat secara lisan sesuai denah
2. Kompetensi Dasar
Mendeskrifsikan tempat sesuai dengan denah atau gambar dengan kalimat yang
Runtut.
3. Indikator
Mendeskrifsikan tempat sesuai denah.
4. Materi Pokok
Denah lokasi
5. Kegiatan Pembelajaran
 Menjelaskan tempat sesuai denah secara tertulis
 Menjelaskan denah secara lisan.
 Menjelaskan denah menuju rumah
Langkah-langkah Pembelajaran
1. Kegiatan Awal
 Siswa diajak mengamati denah yang dipajang di papan tulis. ( Lihat Bina Bahasa Indonesia 4A hal. 3 )
 Tanya jawab sekitar denah.
2. Kegiatan Inti
 Siswa berdiskusi kelompok membicarakan arah yang harus dilalui Santi jika ingin ke rumah Nova.
 Menuliskan hasil diskusi kelompok tentang arah perjalanan Santi menuju rumah Nova dengan kalimat yang runtut.






 Salah seorang anggota masing-masing kelompok diminta menjelaskan secara lisan cara menuju rumah Nova dari rumah Santi di depan kelompok lain.
3. Kegiatan Akhir
 Siswa diminta membuat denah perjalanan menuju rumah masing-masing dari sekolah.
 Siswa diminta membacakan denah yang dibuatnya sendiri di depan kelas.
6. Penilaian
a. Penampilan perwakilan kelompok menjelaskan secara lisan cara menuju
rumah Nova dari rumah Santi.
Aspek Penilaian Nilai Keterangan
1. Kejelasan ucapan
2. Kewajaran intonasi
3. Keberanian

b. Penjelasan siswa tentang denah perjalanannya dari sekolah ke rumahnya.
Aspek Penilaian Nilai Keterangan
1. Kejelasan ucapan
2. Kewajaran intonasi
3. Keberanian

7. Sumber / Alat
 Buku Bina Bahasa Indonesia 4A
 Gambar denah lokasi




















RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN



Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas/Semester : IV / I
Tema : Kegiatan
Waktu : 4 x 35 menit

1. Standar Kompetensi
Membaca: Memahami teks agak panjang (150 – 200 kata).
2. Kompetensi Dasar
Menemukan pikiran pokok teks agak panjang (150-200 kata) dengan cara membaca sekilas.
3. Indikator
Menemukan pikiran pokok teks bacaan
4. Materi Pokok
Teks bacaan
5. Kegiatan Pembelajaran
 Membaca sekilas teks bacaan.
 Menjawab pertanyaan bacaan
 Menemukan pikiran pokok teks bacaan
Langkah-langkah Pembelajaran
1. Kegiatan Awal
 Siswa diminta membaca dalam hati “Senangnya Ikut Persami” secara teliti minimal 2 kali. (Buku Bina Bahasa Indonesia 4 hal. 4 dan 5).
 Memperkenankan siswa menanyakan makna kata-kata yang tidak dimengerti.
2. Kegiatan Inti
 Siswa menjawab pertanyaan sesuai isi bacaan secara tertulis.
 Siswa diminta menemukan pikiran pokok pada setiap paragraf bacaan yang diberi angka sebagai penanda paragraf.
3. Kegiatan Akhir.
 Siswa diminta melaporkan pikiran pokok yang di temuka dalam bacaan dengan cara membacakan di depan kelas atau ditempat duduknya masing-masing.
6. Penilaian
No. Unsur Penilaian Nilai dengan Bobot ( 1 – 5 ) Keterangan
1.

2.

3. Ketepatan menentukan pikiran pokok paragraf
Keruntutan menyusun kata menjadi kalimat
Ketepatan menggunakan ejaan.

7. Sumber / Alat
Buku Bina Bahasa Indonesia 4A hal. 4 – 5



































RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN 4


Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas / Semester : IV / I
Tema : Kegiatan
Alokasi Waktu : 4 x 35 menit
1. Standar Kopetensi
Menulis : Mengungkapkan pikiran, perasaan dan informasi secara tertulis dalam bentuk percakapan.
2. Kompetensi Dasar
Melengkapi percakapan yang belum selesai dengan memperhatikan penggunaan ejaan: tanda titik dua dan tanda titik.
3. Indikator
Melengkapi percakapan rumpang
4. Materi
Teks percakapan
5. Kegiatan Pembelajaran
 Membaca contoh teks percakapan.
 Melengkapi percakapan rumpang bersama teman.
 Memperagakan percakapan.
 Menggunakan tanda petik dua (”......”)
Langkah-langkah Pembelajaran
1. Kegiatan Awal
 Siswa membentuk kelompok dengan tiga orang anggota.
2. Kegiatan Inti
 Siswa membaca sebuah contoh teks yang mengandung percakapan
”Kebiasaan Riska” pada Buku Bina Bahasa Indonesia 4A hal. 6.
 Bersama dengan dua orang temannya, siswa melengkapi percakapan rumpang sesuai teks yang dibaca dengan memperhatikan penggunaan ejaan yang tepat.
 Memperagakan percakapan yang sudah lengkap bersama teman kelompok
di depan kelas yang berperan sebagai Kevin, Riska, dan Mama.
3. Kegiatan Akhir
 Secara individu, siswa diminta memperbaiki kalimat dengan memberi tanda petik dua dan tanda baca titik




6. Penilaian
 Melengkapi percakapan
No. Unsur Penilaian Nilai Keterangan
1.


2.


3. Ketepatan menentukan kalimat untuk melengkapi percakapan.
Ketepatan menggunakan ejaan dalam kalimat percakapan.
Kerja sama dalam kelompok.

 Penampilan memperagakan percakapan.
No. Unsur Penilaian Nilai Keterangan
1.


2.


3. Kemampuan/keberanian memerankan tokoh dalam percakapan percakapan.
Ketepatan melafalkan dan intonasi kalimat sesuai peran yang dibawakan.
Kekompakan anggota kelompok dalam memperagakan percakapan.

7. Sumber / Alat
 Buku Bina Bahasa Indonesia 4A
 Percakapan rumpang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar